Rabu 8 Mei 2024 adalah hari bersejarah bagi Shreshta Navadasha angkatan 19 SMA Negeri 1 Nagrak. Acara perpisahan berlangsung khidmat dan meriah. Dihadiri oleh lebih dari 1000 orang memadati GOR Smarak. 400 Peserta didik kelas XII beserta orang tua terundang, para tamu undangan pimpinan wilayah kecamatan (Camat, Koramil, Kapolsek, Kepala Puskesmas, dsb), tamu undangan guru-guru yang pernah mengabdi di SMAN 1 Nagrak periode 2003 – 2024, dan seluruh civitas akademika SMA Negeri 1 Nagrak.